Iin Lesmana Putra
1220301025
Prodi Teknik Elektronika Telekomunikasi
iin12tet@mahasiswa.pcr.ac.id
1. Pendahuluan
RTT atau Round Trip Time adalah waktu yang dibutuhkan oleh client dalam mengirimkan suatu data menuju server dan kemudia paket data tersebut dikembalikan oleh server kepada user :
sumber gambar ; en.wikibooks.org
Untuk melihat performansi jaringan harus dilihat untuk melihat Quality of Service (QoS) dari sebuah jaringan internet yang terkoneksi ke dalma PC. Salah satu cara melihat paramete QoS jaringan adalah dengan melihat dan mengamati RTT tersebut.
Pada percobaan ini kami menggunakan aplikasi PING. PING merupakan utilitas untuk memeriksa konektivitas antar jaringan melalui sebuah protokol TCP/IP (Transmission Control Protocol/Internet Protocol) dengan cara mengirim sebuah paket ICMP (Internet Control Massage Protocol) kepada alat ip yang mau diuji konektivitasnya (detik.com) Ping yang bagus akan meanmpilkan pesan reply pada layar monitor dan jika request time out berarti tidak ada konektivitas yang terjadi.
2.Analisa
Pada percobaan ini, kami menganalisa secara sederhana tentang unjuk kerja jaringan internet pada suatu suatu tempat dengan menggunakan output aplikasi PING dan dapat mengolah data RTT sebagai rowdata untuk dijadikan ukuran unjuk kerja dari suatu jaringan akses internet.
Topologi Jaringan
Pada gambar diatas adalah topologi jaringan yang dilalui paket data menuju server 'www,detik.com' dari rumah kosan yang terletak gang rowosari no.5. Kami menggunakan jaringan speedy untuk mengakses keluar dan menggunakan kabel RJ45 untuk menghubungkannya ke modem speedy. Untuk melihat jalur nya dapat mengetikkan tracert www.detik.com pada command prompt, seperti pada gambar berikut :
Yang dilingkari oleh tanda merah adalah IP tujuan paket data, yaitu IP milik server detik.com
Pada percobaan ini, kami menggunakan aplikasi PING untuk melihat kualitas jaringan disini dengan topologi seperti gambar diatas. Kami melihat pengaruh ukuran paket data terhadap RTT. Untuk pengambilan data dapat dilakukan dengan mengetikkan 'ping www.detik.com -n 10 -l 32 -i 225 >32.txt. Perintah diatas melakukan ping ke situs detik.com dengan jumlah iterasi ping 10 kali dengan ukuran paket data ping 32 byte dan TTL 225. Kemudian hasil ping di capture dan disimpan ke file text dengan nama 32.txt. File akan tersimpan di C>Users>ACER.
Secara ideal semakin besar paket data yang dikirimkan maka akan semakin besar RTT-nya, tetapi dari data yang saya dapatkan tidak demikian. Pengiriman tercepat pada ukuran data 8 byte dan yang terlama adalah pada ukuran data 512 byte. Nilai RTT nya naik-turun ketika ukuran paket data nya diperbesar. hal ini dikarenakan koneksi internet yang kurang stabil. Jadi, selain ukuran paket data, trafik jaringan juga mempengaruhi tinggi rendahnya nilai RTT tersebut. Pengiriman data akan cepat jika ukuran paket data nya kecil dengan kenektivitas jaringan yang sangat bagus.
referensi:
http://luzosan.blogspot.com/
http://budi-aog.blogspot.com/2013/04/praktikum-analisa-rtt-round-trip-time.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar